Rabu, 07 April 2010

PENGELOLAAN INDUK IKAN MAS

  • Pengelolaan Induk Ikan Mas
Berdasarkan keanekaragaman genetik,ikan mas mempunyai keistimewaan karena banyaknya jumlah strain.Saat ini,pembudidayaan ikan semakin terpuruk karena serangan wabah KHV tahun lalu.Beberapa cara yang dapat ditempuh antara lain:
  1. Penanganan berupa pengobatan terhadap induk-induk yang masih mampu bertahan/hidup.
  2. Pengadaan kembali induk dari sentra usaha budidaya yang belum pernah terserang.
  3. Mengaplikasikan teknik pengelolaan induk yang sesuai dengan kaidah genetik dan budidaya.
Adapun hal-hal yang perlu harus diperhatikan dalam pengelolaan induk ikan mas antara lain:
  1. Sistem perolehan/produksi induk dan cara pendistribusiannya ke petani/pembudiaya.
  2. Aplikasi yang konsisten dari teknik pengelolaan induk yang disesuaikan dengan wadah budidaya yang digunakan, cara pemeliharaan induk dan memperhatikan aspek genetik dalam pengelolaannya.